Beberapa Alasan Service Handphone Memakan Waktu Lama

Mengetahui Alasan Service Handphone Memakan Waktu Lama pada saat Pengerjaan

Sebagai pengguna Handphone, kebanyakan masyarakat sekedar tahu bagaimana cara menggunakannya. Ketika rusak atau ada masalah, masyarakat cenderung tidak tahu cara menyelesaikannya dan lebih memilih menyerahkannya kepada mereka penyedia jasa perbaikan. Sayangnya, masyarakat juga sering kaget mendengar biaya yang mahal atau penolakan tekhnisi atas kerusakan ponsel yang dimiliki. Untuk memahami hal itu, ada baiknya kita untuk mengetahui apa itu service handphone dan mengapa memakan waktu lama pada saat pengerjaan dan sebagainya.

Service HP adalah kegiatan atau aktivitas keterampilan untuk melakukan perbaikan HP atau perangkat sejenisnya seperti Handphone, Smartphone, HP, maupun perangkat komunikasi digital lainnya. Sesuai dengan jenis penyebab kerusakannya. Kerusakan tersebut dapat diakibatkan karena kesalahan operasional, perawatan, penggunaan yang datang dari diri sendiri maupun konsumen, bagi yang sudah menjadi tekhnisi Handphone. Kecepatan melakukan perbaikan service HP, kualitas hasil perbaikan ditentukan oleh: Kapasitas pemahaman tekhnisi mengenai software dan hardware ponsel, jam terbang pengalamannya, serta kualitas perlengkapan alat service handphone yang digunakan.

Beberapa alasan service handphone memakan waktu yang lama

Susah Membuka Ponsel

Beberapa ponsel memiliki casing yang sangat ketat. Sistem pemasangannya membuat tekhnisi yang mau memperbaiki sudah mengalami kesusahan hanya untuk membuka ponsel. Terlebih jika casing itu memiliki perekat dan terbuat dari plastik, Dengan resiko merusak casing, sudah tentu tekhnisi enggan untuk memperbaiki ponsel dan lebih baik memberitahukannya atau menolak secara halus.

Komponen yang Susah Dicari

Ada beberapa ponsel yang telah dihentikan produksinya, itu artinya produksi komponen-komponen ponsel tersebut juga dihentikan dan untuk mencarinya akan sangat susah. Jika rusak dan mau diganti, komponen tersebut perlu dicari terlebih dahulu dan bisa makan waktu yang lama. Ada pula harganya yang kemungkinan jauh lebih mahal dan harus mengambil komponen itu dari ponsel lain yang setipe alias kanibalan.

Komponen yang susah dibedah

Ada pula desain dalam smartphone yang cukup rumit hingga membuat pembedahan sebuah smartphone begitu susah. Entah itu harus membuka terlebih dahulu motherboard-nya atau harus melepaskan komponen satu per satu agar dapat mencapai komponen yang rusak. Waktu yang lama dibutuhkan karena harus berhati-hati dan teliti.

Resiko merusak bagian yang lain

Seperti yang tadi dijelaskan, komponen-komponen di ponsel juga terkadang tertutup oleh komponen lainnya. Bukan tidak mungkin dalam pembedahannya, komponen yang tidak rusak itu tiba-tiba menjadi rusak lantaran dibongkar-bongkar. Jika sudah seperti itu, biasanya banyak yang menyarankan untuk membeli yang baru ketimbang memperbaikinya. Ada pula yang jika satu komponen rusak maka seluruh komponen harus diganti.

Banyak kabel dan Konektor

Kabel adalah salah satu bagian yang paling susah ditangani. Selain membingungkan dan melilit satu sama lain, kerusakan di kabel juga susah diketahui karena tertutup dan ada banyak. Itu pula yang membuat perbaikan menjadi susah. 


Berapa Lama Proses Service Handphone?

Tergantung dari jenis kerusakan handphonenya, serta antrian dari tempat service itu sendiri. Jika kerusakannya ringan dan antriannya tidak banyak, HP biasanya sudah bisa diambil dalam jangka waktu 1 Jam sampai 36 Jam. Sedangkan jika kerusakannya berat dan sedang banyak antrian, prosesnya bisa butuh waktu beberapa hari. Berlaku juga jika tempat service harus mendatangkan dulu sparepart yang dibutuhkan Handphone.

Recommendation Tempat Service Handphone Terpercaya dan Cepat Pengerjaan

Naevy Cell
Wa 1 : 087777781010
Wa 2 : 081279999962
ITC Cempaka Mas Lt. 4 Blok B No. 112 & No. 118 Cempaka Putih, Jakarta Pusat

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengaruh Media Sosial pada Pengguna terhadap Kesehatan Mental Remaja

Komunikasi Antarpribadi